Penyerahan SK Pengangkatan Ketua Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam IAIN Metro

Foto: Penyerahan SK Kaprodi BPI oleh Rektor IAIN Metro

Metro – fuadmetrouniv.ac.id, Senin, 15 Juli 2024, IAIN Metro menggelar acara penyerahan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan Ketua Program Studi Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) di ruang Munawir Syadzali. Acara ini dipimpin oleh Rektor IAIN Metro, Prof. Dr. Siti Nurjanah, M.Ag, yang menyerahkan SK tersebut kepada Armila, M.Pd, sebagai ketua program studi yang baru.

Penyerahan SK ini menandai pergantian kepemimpinan di Program Studi BPI, yang sebelumnya dijabat oleh Aisyah Khumairo, M.Pd.I. Maksud dan tujuan kegiatan ini adalah untuk mengukuhkan Armila, M.Pd sebagai ketua program studi yang baru, dengan harapan dapat membawa program studi BPI ke arah yang lebih baik dan lebih maju dalam pemberdayaan akademik dan pengajaran.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dekan Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah, Dr. Aguswan Khotibul Umam, M.A., serta Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah, Drs. Miftahul Abidin. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pengembangan program studi dan peningkatan kualitas pendidikan di IAIN Metro. (ar)

Share:

More Posts

Send Us A Message